Karawang (ANTARA News) - Banjir yang melanda sejumlah daerah sampai merendam ratusan rumah di Kabupaten Karawang, Jawa Barat, mulai surut, Selasa, sementara pengungsi dari tiga desa mulai meninggalkan tenda pengungsian.
Dari tenda pengungsian di Kantor Desa Karangligar, mereka membawa sejumlah perabotan rumah tangga yang dibawa mereka saat banjir.
"Alhamdulilah banjir tidak berlangsung lama dan sekarang sudah surut. Jadi kita bisa kembali lagi ke rumah," kata Saepudin, seorang pengungsi korban banjir, di Karawang, Selasa.
Banjir yang melanda tiga desa sekitar Kecamatan Telukjambe Barat dari Senin (13/1) hingga Selasa dini hari tadi terjadi tingginya curah hujan sehingga Sungai Cibeet meluap hingga merendam ratusan rumah, jalan raya, sarana pendidikan, dan ratusan hektare sawah.
Pewarta: M.Ali Khumaini
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2014