Jakarta (ANTARA News) - Juventus tidak memberikan kesempatan untuk Roma memangkas jarak poin antara keduanya setelah si Nyonya Tua kembali meraih kemenangan meyakinkan 4-1 di kandang Cagliari.


Roma yang berada di posisi kedua klasemen sementara Serie A juga tetap menjaga persaingan di papan atas dengan mengalahkan Genoa empat gol tanpa balas.


Napoli diperingkat ketiga tabel klasemen juga berhasil mencuri kemenangan 3-0 di kandang tim kejutan Hellas Verona yang berada di peringkat kelima klasemen.


Pada pertandingan lainnya Lazio harus bermain imbang dengan Bologna dan Fiorentina gagal menyamai poin Napoli setelah dipaksa bermain tanpa gol oleh Torino.


Sementara itu dua klub raksasa Italia, Inter dan AC Milan beru akan bertanding pada Senin dan Selasa mendatang.


Berikut klasemen Liga Italia Serie dilansir dari laman resmi Liga Italia Serie A;

(P=Poin, Mn=Jumlah laga, M=Menang, S=Seri, K=kalah)


PMnM
S
K
Juventus 52191711
Roma 44191351
Napoli 42191333
Fiorentina 37191144
Hellas Verona 32191027
Inter 3118873
Torino 2619685
Parma 2619685
Lazio 2419667
Genoa 2319658
Milan 2219577
Atalanta 21196310
Cagliari 2119496
Udinese 20186210
Sampdoria 1818468
Sassuolo 17194510
ChievoVerona 16184410
Bologna 1619379
Livorno 13193412
Catania 13193412




Pewarta: Alviansyah Pasaribu
Editor: Unggul Tri Ratomo
Copyright © ANTARA 2014