"Ada enam pohon yang tumbang dan satu baliho roboh, tapi tidak ada korban jiwa," kata Kabid Pencegahan dan Kesiapsiagaan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Bandarlampung, Wisnu, di Bandarlampung.
Dia menyebutkan, pohon yang tumbang akibat terpaan angin kencang tersebut berada di Jalan Raden Fatah Kelurahan Kaliawi, Jalan dr Warsito Kecamatan Telukbetung Utara, Jalan Way Rarem, Jalan Solekarno Hatta di depan PT Nestle, dan Jalan Sultan Agung.
Sedangkan baliho yang roboh berukuran besar berada di Jalan Soekarno-Hatta Lapangan Baruna, Kecamatan Panjang.
"Baliho tersebut menimpa sebuah bus Trans Bandarlampung jurusan Rajabasa-Panjang, namun tidak ada korban jiwa," katanya.
Pihaknya tengah melakukan penyisiran terhadap kemungkinan masih ada baliho yang rusak atau pohon yang dikhawatirkan membahayakan masyarakat.
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2014