Baghdad (ANTARA News) - Satu bom mobil yang ditargetkan pada para calon tentara menewaskan setidaknya delapan orang dan mencederai 12 orang lainnya di Baghdad pada Minggu, kata pejabat keamanan dan medis.
Serangan bom itu terjadi dekat satu terminal taksi dan bus tempat orang-orang mengajukan lamaran untuk menjadi tentara sedang bersiap-siap untuk pulang ke rumah-rumah mereka, demikian seperti dilansir kantor berita AFP.
Sebelumnya pengeboman juga terjadi di tempat calon-calon tentara pada Kamis, ketika seorang pengebom bunuh diri meledakkan bom dan menewaskan 23 orang.
Para anggota kelompok garis keras yang menentang pemerintah Irak sering menyasar pasukan keamanan dengan bom-bom dan penembakan.
Lebih dari 400 orang tewas dalam pertempuran dan serangan-serangan bulan ini menurut data AFP berdasarkan pada sumber-sumber keamanan dan medis.
(Uu.H-RN)
Editor: Maryati
Copyright © ANTARA 2014