Jakarta (ANTARA News) - Meraih gelar juara pada turnamen grand prix Hong Kong Terbuka 2006 mempunyai arti tersendiri bagi ganda putra Markis Kido/Hendra Setiawan yang pada final, Sabtu, mengalahkan ganda Malaysia Choong Tan Fook/Lee Wan Wah. "Ini kado ulangtahun kami berdua, saya dan Hendra ulangtahun Agustus lalu," ujar Markis yang dihubungi setelah partai final turnamen berhadiah 250.000 tersebut, Sabtu. Ganda putra peringkat 14 dunia itu bangkit dari ketinggalan pada set pertama untuk menang 22-24, 21-16, 22-20 atas pasangan senior Malaysia berperingkat lima dunia itu. Kemenangan pada turnamen terakhir menjelang Kejuaraan Dunia (18-24 September) itu juga merupakan gelar pertama tahun ini bagi runner-up Indonesia Terbuka yang pekan lalu mencapai semifinal di Korea. "Gelar ini juga membuat saya dan Hendra makin percaya diri menuju Kejuaraan Dunia," ujar Markis yang 11 Agustus lalu berulangtahun ke-22. Keberhasilan tersebut memperbaiki rekor pertemuan pasangan pelatnas yang hanya berselisih usia dua pekan (Hendra lahir pada 25 Agustus 1984) itu dengan Tan Fook/Wan wah menjadi 2-2 dari empat pertemuan. Gelar tersebut merupakan satu-satunya keberhasilan tim Indonesia setelah ganda campuran Nova Widianto/Lilyana Natsir gagal meraih kemenangan kedua dalam sepekan terakhir. Pasangan yang pekan lalu menjuarai Korea Terbuka itu harus puas menjadi runner-up setelah dihentikan oleh ganda Cina Zheng Bo/Zhao Tingting 22-20, 21-19. "Mereka memang lebih bagus, juga lebih fit karena tidak mengikuti Korea Terbuka (pekan lalu)," ujar Nova. Ia berharap dapat membalas kekalahan tersebut saat ia dan pasangannya Lilyana berusaha mempertahankan gelar di Kejuaraan Dunia di Madrid, Spanyol dua pekan ke depan. Selain merebut mahkota ganda campuran, Cina juga memborong tiga gelar lainnya. Pemain Cina peringkat dua dunia Lin Dan berhasil mempertahankan gelar yang dimenanginya tahun lalu setelah menundukkan unggulan kedua Lee Chong Wei dari Malaysia 21-19, 8-21, 21-16, sedangkan kekasih Lin Dan, Xie Xinfang memperoleh gelar tunggal putri tanpa harus bertanding setelah juara tahun lalu Zhang Ning mundur dari pertandingan tersebut. Pasangan putri unggulan kedua Yang Wei/Zhang Jiewen mengalahkan sesama ganda Cina, unggulan pertama Gao Ling/Huang Sui 21-19, 15-21, 21-19 untuk meraih gelar juara.(*)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2006