Jakarta (ANTARA) -
Sejumlah berita hukum dan kriminal terjadi wilayah hukum Polda Metro Jaya pada Minggu (2/6) mulai dari pengendara mobil pelat palsu di jalan tol dijemput paksa hingga tawuran di Kembangan, Jakarta Barat.
 
 
Berikut rangkuman beritanya:
 
 
1. Pengendara mobil pelat palsu di jalan tol dijemput paksa
 
 
Jakarta (ANTARA) - Pengemudi mobil Mitsubishi Pajero Sport yang menggunakan pelat palsu dan berkendara secara arogan di Jalan Tol Jatiasih, Bekasi pada Selasa (28/5) telah dijemput paksa oleh Ditlantas Polda Metro Jaya.
 
 
Baca selengkapnya di sini
 
 
2. Patroli Perintis Presisi Polda Metro Jaya tidak hanya fokus balap liar
 
 
Jakarta (ANTARA) - Patroli Perintis Presisi Polda Metro Jaya tidak hanya fokus pada pencegahan balap liar dan tawuran, tetapi juga kejahatan lainnya yang terjadi di jalanan.
 
 
Baca selengkapnya di sini
 
 
3. Polisi bubarkan tawuran di Kembangan
 
 
Jakarta (ANTARA) - Personel Kepolisian membubarkan sejumlah remaja yang terlibat tawuran di Meruya Selatan, tepatnya di depan Puskesmas GG Kesehatan, RT 04/04, Meruya Utara, Kembangan, Jakarta Barat, pada Minggu sekira pukul 03.25 WIB.
 
 
Baca selengkapnya di sini

Pewarta: Syaiful Hakim
Editor: Ahmad Buchori
Copyright © ANTARA 2024