Jakarta (ANTARA) - Sejumlah peristiwa berkaitan keamanan dan kriminalitas di Daerah Khusus Jakarta (DKJ) pada Jumat (31/5) masih layak dibaca pada Sabtu ini.

Seorang pengacara jadi tersangka kasus pemalsuan pelat dinas DPR RI. Selain itu tersangka mengelola ratusan akun pada kasus video porno anak.

Berikut rangkuman berita selengkapnya:

1. Seorang pengacara jadi tersangka kasus pemalsuan pelat dinas DPR RI

Polda Metro Jaya mengungkapkan bahwa satu dari enam tersangka kasus pemalsuan pelat dinas Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI adalah seorang oknum pengacara.

Baca di sini

2. Pria 80 tahun kendarai mobil tabrak wanita hingga tewas di Jakut

Seorang pria berusia 80 tahun berinisial B mengendarai mobil dan menabrak sepeda motor yang dikendarai wanita di Jalan Perum Taman Grisenda Penjaringan, Jakarta Utara.

Baca di sini

3. Polisi tangkap remaja yang hendak tawuran di Jakarta Pusat

Aparat Kepolisian menangkap tiga remaja bersenjata tajam yang hendak tawuran di Jalan Gunung Sahari, Sawah Besar, Jakarta Pusat, Jumat sekitar pukul 04.19 WIB.

Baca di sini

Tim Patroli Perintis Presisi Satuan Samapta Polres Metro Jakarta Pusat mengamankan tiga remaja bersenjata tajam di Jalan Gunung Sahari Sawah Besar Jakarta Pusat, Jumat sekitar pukul 04.19 WIB dini hari. (ANTARA/Ho-Polres Metro Jakarta Pusat)

4. Tiga tahun terakhir adalah situasi darurat pornografi

Ketua Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) Ai Maryati mengungkapkan bahwa tiga tahun terakhir ini merupakan situasi darurat pornografi.

Baca di sini

5. Kasus video porno anak, Polisi: Tersangka kelola ratusan akun

Wakil Direktur Reserse Kriminal Khusus Polda Metro Jaya Kombes Polisi AKBP Hendri Umar mengungkapkan bahwa tersangka DY (25) dalam kasus penyebaran dan penjualan video porno anak mengelola ratusan akun.

Baca di sini

Pewarta: Redemptus Elyonai Risky Syukur
Editor: Sri Muryono
Copyright © ANTARA 2024