"Ketika saya menjabat di Sulawesi Barat, Mentan memberikan bantuan bibit masing-masing 5.000 pohon untuk tanaman kopi dan kakao,"
Makassar (ANTARA) - Penjabat Gubernur Sulawesi Selatan, Zudan Arif Fakrulloh meminta bantuan bibit kopi dan kakao pada Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman.
"Ketika saya menjabat di Sulawesi Barat, Mentan memberikan bantuan bibit masing-masing 5.000 pohon untuk tanaman kopi dan kakao," kata Zudan disela kunjungan kerja Mentan di Makassar, Senin.
Dia mengatakan, bantuan serupa juga diharapkan di Sulsel, sehingga para petani di daerah ini dapat meningkat kesejahteraannya.
Diakui membangun kedaulatan dan ketahanan pangan di 24 kabupaten/kota di Sulsel, tidaklah mudah.
Karena itu, lanjut dia, butuh dukungan semua pihak, agar bantuan untuk memperkuat ketahanan pangan nasional ini terwujud.
Pada kesempatan yang sama, pj gubernur Sulsel juga menyinggung rencana menggelar "Festival Sulsel Menari".
Melalui festival tersebut, ia optimistis, selain dapat mengangkat budaya dari 24 kabupaten/kota di Sulsel dengan menghadirkan tari tradisional ataupun modifikasi dengan tari modern, kegiatan tersebut akan memberikan dampak positif bagi perkembangan ekonomi.
Apalagi kegiatan yang sarat dengan nilai budaya dan digelar di kawasan Pantai Losari ini, akan turut menggairahkan UMKM yang berdampak pada perputaran ekonomi di Kota Makassar.
Pewarta: Suriani Mappong
Editor: Agus Setiawan
Copyright © ANTARA 2024