Acara pembekalan bagi peserta sedang dilaksanakan, dan puncak acaranya berupa pelepasan peserta dari Lanal Kendari menggunakan KRI Surabaya menuju kepulauan Wakatobi,"

Jakarta (ANTARA News) - Universitas Halu Oleo (Unhalu) Kendari berkejasama dengan TNI AL, KKP dan Indonesia Maritime Institute (IMI) akan menyenggarakan Kuliah Kerja Nyata (KKN) Nusantara bervisikan negara maritim di Wakatobi, Sulawesi Tenggara.

Direktur Eksekutif IMI, Dr Y Paonganan dalam keterangan persnya di Jakarta, Jumat, mengatakan, KKN Nusantara akan diadakan 20 kampus PTN se-Indonesia dan akan diikuti 1.500 mahasiswa.

"Acara pembekalan bagi peserta sedang dilaksanakan, dan puncak acaranya berupa pelepasan peserta dari Lanal Kendari menggunakan KRI Surabaya menuju kepulauan Wakatobi," katanya.

KKN tersebut dijadwalkan 5 Januari 2014 dan akan dilepas oleh Kasal, Laksamana TNI Dr Marsetio, MM beserta Rektor Unhalu dan perwakilan dari KKP dan IMI.

Selanjutnya peserta KKN akan melaksanakan Kuliah Kerja Nyata di Wakatobi selama 2 bulan.

Paonganan menyampikan bahwa KKN Nusantara itu akan menjadi wahana pemersatu mahasiswa Indonesia untuk bersama-sama menyatukan visi maritim untuk membangun Indonesia menjadi bangsa yang berstrategi maritim menuju Indonesia Jaya dan Sejahtera.(*)

Pewarta: Ruslan Burhani
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2014