Cardiff (ANTARA News) - Ole Gunnar Solskjaer mengaku menerima jabatan pelatih Cardiff setelah disarankan oleh Sir Alex Ferguson.
Pekan lalu ketika kesepakatan antara Solskjaer dan Cardiff belum terjadi ada laporan yang mengatakan Ferguson meminta Solskjaer untuk tidak memilih Cardiff karena ulah kontroversial pemiliknya, Vincent Tan.
Namun setelah resmi dilantik sebagai pelatih menggantikan Malky Mackay, Solskjaer menyatakan hal itu tidak benar.
"Saya memiliki hubungan yang baik dengan bos (Ferguson). Dia berharap yang terbaik dan memberi saya beberapa nasihat yang baik seperti biasa," kata Solskjaer seperti dilansir laman Daily Star baru-baru ini.
"Jika Anda akan membuat keputusan, Anda akan bergantung pada orang-orang tertentu," kata Solskjaer. "Saya percaya dia sejak masih menjadi pemain dan saya percaya padanya sampai sekarang."
Solskjaer menghabiskan 14 tahun di bawah asuhan Ferguson sebagai pemain dan staf pelatih, namun dia bersikeras mengatakan tidak akan meniru gaya kepelatihan Sir Alex.
"Saya belajar beberapa cara dari Sir Alex. Saya punya guru terbaik," kata Solskjaer. "Kami mungkin memiliki pribadi yang berbeda, tapi saya belajar darinya. Saya pribadi yang membosankan. Saya banyak mencatat dan menulis buku harian ketika saya masih di United."
Solskjaer memenangkan enam gelar Liga Premier, Liga Champions dan dua Piala FA kala berkarir di Old Trafford. Ia akan selalu diingat atas gol kemenangan final Liga Champions 1999 melawan Bayern Munchen.
Saat ini musim pertama di Liga Premier, Cardiff hanya berada satu poin di atas zona degradasi.
Solskjaer mengatakan kesempatan untuk mengasuh tim Liga Premier Inggris terlalu bagus untuk ditolak.
"Saya selalu bermimpi mengelola tim Liga Premier," kata Solskjaer. "Di Molde (klub lokal Norwegia), kami memenangkan dua gelar liga dan satu piala, tapi saya butuh Liga Premier."
Penerjemah:
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2014