Berdasarkan data laporan di KPU Kota Tangerang, laporan awal dana sumbangan kampanye Partai Gerindra yakni Rp5.043.922.500, kata Kepala Divisi Hukum KPU Kota Tangerang Wahyul Furqon, Jumat.
Ia mengatakan seluruh partai politik peserta pemilu telah menyerahkan laporan awal dana kampanye.
"Parpol peserta pemilu seluruhnya telah menyerahkan laporan data awal dana kampanye pada akhir bulan Desember 2013," katanya.
Berikut ini data dana kampanye dari masing - masing peserta Pemilu yang telah diterima KPU Kota Tangerang:
Partai Gerindra Rp5.043.922.500
Partai Golkar Rp2.588.500.000
Partai Hanura Rp1.978.040.200
Partai Amanat Nasional (PAN) Rp1.956.455.450
Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Rp1.256.900.000
Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Rp1.231.180.000.
PKS dengan dana awal kampanye sebesar Rp1.143.000.000
Partai Demokrat Rp493.123.050
Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia (PKPI) Rp376.050.000
PDIP Rp235.418.120
Partai Bulan Bintang (PBB) Rp90.925.000.
Partai Nasdem Rp69.750.000
Pewarta: Achmad Irfan
Editor: Unggul Tri Ratomo
Copyright © ANTARA 2014