Kita tidak boleh hanya menjadi objek konsumtif, tetapi juga harus menjadi pelaku konsumsi yang aktif
Samarinda (ANTARA) - Pj Gubernur Kalimantan Timur Akmal Malik mengajak masyarakat untuk menjadi konsumen yang cerdas dengan mengedepankan daya kritis dan mandiri dalam gelaran Hari Konsumen Nasional (Harkonas) Festival 2024, di Galeri UKM Kaltim, Samarinda, Minggu.
"Peran konsumen amat penting dalam perekonomian. Kita tidak boleh hanya menjadi objek konsumtif, tetapi juga harus menjadi pelaku konsumsi yang aktif," ujarnya.
Akmal juga mengingatkan bahwa konsumen memiliki hak untuk mendapatkan informasi yang jujur dan adil tentang produk yang mereka konsumsi.
Pj Gubernur menambahkan bahwa pelaku usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) memiliki peran vital dalam mendorong kemandirian konsumen. "UKM dapat menjadi lembaga yang membuat kita mandiri, tidak hanya di sisi konsumsi tetapi juga produksi," kata Akmal.
Selain itu, Akmal juga menyinggung tentang pentingnya transparansi dalam pelayanan publik. Konsumen berhak mengetahui biaya dan layanan yang mereka dapatkan, baik itu dalam hal ongkos kirim maupun konsumsi makanan.
Salah satu contoh yang diberikan oleh Pj Gubernur adalah tentang masakan mandai, makanan khas Kalimantan yang ia coba kombinasikan dengan nasi kuning. Ia juga menyarankan para pedagang untuk berinovasi dengan mencoba kombinasi baru dalam makanan yang mereka jual.
"Saya sudah mencoba Mandai pagi ini, dan rasanya sangat enak," tuturnya.
Akmal berharap melalui Harkonas Fest 2024 yang digelar Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi dan UMKM, dapat meningkatkan kesadaran masyarakat tentang hak-hak mereka sebagai konsumen dan mendorong mereka untuk berpartisipasi secara aktif dalam perekonomian lokal. Dengan demikian, ke depan dapat tercipta lingkungan bisnis yang sehat dan berkelanjutan di Kaltim.
Ia berpesan kepada masyarakat untuk mengedepankan sikap konsumsi yang kritis, namun juga mesti memahami bahwa konsumen harus menjadi subjek yang berpikir dan bertindak, bukan hanya objek dari konsumsi.
Hari Konsumen Nasional di Kaltim, imbuhnya, tidak hanya menjadi momen perayaan, tetapi juga menjadi ajang introspeksi dan pembelajaran bagi masyarakat untuk menjadi konsumen yang lebih baik dan bertanggung jawab.
Baca juga: Kemendag atur langkah strategis tingkatkan indeks keberdayaan konsumen
Baca juga: Hari Konsumen momentum minimalkan angka korban penipuan online
Pewarta: Ahmad Rifandi
Editor: Ahmad Wijaya
Copyright © ANTARA 2024