Jakarta (ANTARA News) - Malam pergantian tahun di Jakarta terpusat di Bundaran Hotel Indonesia, Taman Mini Indonesia Indah, Monumen Nasional, dan Ancol.
Sementara di tempat-tempat seperti Blok M, Kemang, dan beberapa tempat yang sering dikunjungi warga Jakarta terlihat sepi.
Dari pantauan ANTARA News, pusat hiburan dan jalan-jalan di wilayah Blok M, Kemang terlihat sepi. Warga Jakarta yang berasal dari wilayah selatan terlihat beramai-ramai menuju Bundaran HI dengan mengendarai sepeda motor.
"Ya mas, mau ke Bundaran HI," kata Toni bersama istri dan seorang anak laki-laki kepada ANTARA News, Jakarta, Selasa malam.
Sementara di Bundaran HI, pengunjung sudah mulai memenuhi lokasi dimana terdapat beberapa panggung hiburan.
Pedagang makanan, penjual terompet terlihat berjejer menjajakan makanan di sepanjang jalur ke arah Bundaran HI maupun sebaliknya.
Saat ini di sebuah panggung hiburan yang terletak di depan Bank China, pertunjukan musik sudah dimulai dan suara petasan sudah mulai terdengar.
Pewarta: Zul Sikumbang
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2013