Setelah paceklik gol pada babak pertama, Hull "mengamuk" usai turun minum. Ahmed Elmohamady membuka kebuntuan dengan golnya pada tiga menit awal babak kedua.
Kemudian pada menit 60 Robert Koren menambahi keunggulan Hull menjadi 2-0, melalui tembakan kaki kirinya memanfaatkan umpan silang Yannick Sagbo.
Hanya selisih tiga menit kemudian, George Boyd mencetak gol ketiga untuk Hull ketika anak-anak asuh Rene Meulensteen kesulitan untuk membalasnya.
Unggul 3 gol, Hull kian beringas, dan pada menit 67 Tom Huddlestone membuat Hull memimpin 4-0. Itu gol pertama bagi Huddlestone di Liga Primer sejak April 2011 lalu.
Pesta Hull pun berlanjut karena tujuh menit kemudian Martty Fryatt berhasil menundukkan kiper David Stockdale dan menyarangkan bola ke sudut kanan bawah gawang Fulham.
Setelah dua kali upaya Fulham melalui Hugo Rodallega dan Elsad Zverotic diblok lini belakang Hull, Robert Koren mampu menambah satu gol lagi untuk mengantar Hull unggul 6-0.
Robert Koren dengan gemilang melayangkan tembakan jarak dekat memanfaatkan bola muntah tendangan Danny Graham pada menit 84.
Meski beberapa serangannya pada menit-menit akhir pertandingan tidak berbuah gol, Hull berpesta dengan enam gol tanpa balas ke gawang Fulham.
Dengan kemenangan besar itu Hull City beranjak ke peringkat 10 klasemen Liga Utama Inggris dengan poin 23 dari posisi sebelumnya di urutan 12.
Sementara Fulham kian tenggelam di peringkat 18 dengan mengantongi poin hanya 16 dari 19 pertandingan yang telah mereka lakoni, demikian mengutip data pertandingan laman Liga Primer Inggris.
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2013