Singapura (ANTARA News) - Perayaan tahun baru di Marina Bay Singapura yang kini menginjak kali ke-9 akan dimeriahkan dengan pertunjukan delapan menit kembang api.


Tema perayaan tahun baru kali ini adalah "Beautiful Life" dan para penyelenggara acara ini, Esplanade-Theaters on the Bay dan Urban Redevelopment Authority- mengatakan pertunjukan musik, kembang api, dan film akan merefleksikan tema tersebut.


Sejak pukul 6 sore akan ada pertunjukan gratis dari seniman lokal dan internasional di Promontory @ Marina Bay. Ada pula Juz-B, Chriz Tong, DJ Ronski Speed dari Jerman, dan penyanyi Malaysia Namewee.


Di teater luar Esplanade, pengunjung akan dihibur dengan pertunjukan dari band setempat, Singapore Char Siew Baos.


Ada pula penampilan dari The Wanted dari Inggris juga penyanyi Taiwan-Amerika Wang Leehom di Floating Platform.


Beragam stand yang menjual mainan, suvenir, aksesori fashion juga berderet di Marina Waterfront Bazaar.


Para pengunjung juga dapat mengisi perut di Downtown Bites yang menyediakan bervariasi makanan.


Saat hitung mundur menuju tahun baru, angka sepuluh detik terakhir menuju tengah malam akan terpampang di atas Financial Centre agar masyarakat dapat bersama-sama menghitung detik menuju tahun baru.


"Seperti banyak kota di dunia yang merayakan malam tahun baru, kami menyiapkan mekanisme khusus sehingga masyarakat dapat berkumpul bersama dan menghitung mundur tahun baru dalam satu kesatuan," kata Jason Chen dari URA seperti dikutip dari CNA.

Penerjemah: Nanien Yuniar
Editor: Desy Saputra
Copyright © ANTARA 2013