Rodgers mengaku terkejut dengan keputusan Lee Mason yang menganggap Raheem Sterling terjebak offside dan mengabaikan Luis Suarez yang dilanggar di kotak penalti oleh Lescott, pemain bertahan Manchester City.
"Para pemain luar biasa tetapi mereka tidak dibantu wasit. Dalam hal kinerja, pemain sudah bermain luar biasa," kata Rodgers dilansir dari laman Daily Mirror (26/12).
"Kami tidak pernah mendapat keputusan apapun. Untuk offside wasit tidak memiliki keputusan yang sama. Pemain berhak mendapatkannya," kata Rodgers.
"Kami tidak mendapatkan tendangan bebas ketika Lescott melanggar Luis Suarez dari belakang dan kami harusnya mendapatkan penalti di akhir pertandingan ketika kaus Suarez ditarik," kata Rodgers.
"Saya terkejut bermain di Manchester dan dipimpin wasit asal Manchester. Mudah-mudahan kami tidak mendapatkan wasit dari Manchester lagi ," kata mantan pelatih Swansea ini.
Kekalahan ini membuat Liverpool harus turun keperingkat empat klasemen sementara Liga Premier Inggris dan Manchester City naik ke posisi kedua.
Penerjemah:
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2013