Semakin beriman, kita jadi semakin bersaudara. Semakin bersaudara, semakin kita berbela rasa,"

Jakarta (ANTARA News) - Romo Bratakarna mengingatkan umat Katolik bahwa Natal membawa pesan agar manusia menjadi semakin beriman.

"Semakin beriman, kita jadi semakin bersaudara. Semakin bersaudara, semakin kita berbela rasa," kata Romo Brata pada misa pertama di Gereja Katedral, Pasar Baru, Selasa malam.

Yesus mengingatkan umatnya banyak anak yang kelaparan di dunia ini. Bila seseorang membuang-buang makanan, lanjutnya, itu sama dengan merampas hak orang miskin.

"Kalau kita semakin beriman, kita semakin bersaudara. Kalau kita bersaudara dengan banyak orang, kita akan semakin berbela rasa," katanya, sekali lagi.

Katedral Santa Perawan Maria Diangkat ke Surga mengadakan tiga misa di malam natal. Misa pertama berlangsung pada pukul 17.00-18.30 WIB. Misa kedua diadakan pada pukul 19.30 WIB dan misa terakhir pada pukul 22.00 WIB.

Sekitar 6.000 umat Katolik menghadiri misa pertama sore itu.Thomas Bambang, Koordinator Umum Keamanan Gereja Katedral, memperkirakan misa kedua juga akan dihadiri jemaat dalam jumlah yang sama.

Ia memperkirakan misa malam natal tahun ini total dihadiri oleh 14.500 orang.

Untuk menampung kendaraan para jemaat, panitia menyediakan tempat parkir di parkiran Masjid Istiqlal, Kantor Pos, dan sekolah Santa Ursula.(*)

Pewarta: Natisha Andarningtyas
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2013