Jakarta (ANTARA) - Tiket yang murah menjadi daya tarik warga memadati Taman Margasatwa Ragunan di Jakarta Selatan selama libur panjang 
 pekan lalu.

Humas Taman Margasatwa Ragunan Wahyudi Bambang di Jakarta, Senin, mengungkapkan bahwa puncak jumlah kunjungan warga dalam sehari mencapai 45 ribu orang atau meningkat lebih dari 100 persen dibanding hari biasa.

"Selama empat hari libur jumlah kunjungan mencapai 124.088 orang," katanya.

Ia mengatakan bahwa pada momentum libur panjang tersebut, banyak wisatawan berdatangan ke kebun binatang di Jakarta itu untuk mengisi waktu libur mereka.

Baca juga: Margasatwa Ragunan jadi destinasi wisata alternatif selama libur

Menurut dia, selama empat hari libur panjang akhir pekan wisatawan dalam sehari yang berkunjung mencapai 45.827 orang, yaitu di hari Minggu (12/5).

Ia menjelaskan bahwa rerata kunjungan wisatawan untuk hari biasa berada di kisaran 3.000 sampai 5.000 orang per hari. Tapi pada awal libur panjang akhir pekan, yaitu Kamis (9/5) kunjungan mencapai 12.868 orang, jumlah tersebut naik 100 persen lebih.

Bambang mengatakan, untuk akhir pekan Sabtu dan Minggu biasa, kunjungan wisatawan berkisar 10 ribu-20 ribu dan pada libur panjang akhir pekan lalu kunjungan mencapai 37.811
dan 45.827 wisatawan.

"Puncak libur panjang akhir pekan lalu terjadi pada Minggu dengan jumlah kunjungan mencapai 45 ribu lebih wisatawan," katanya.

Baca juga: Selama libur Idul Fitri, 400 ribu wisatawan kunjungi Ragunan

Setiap libur panjang dan akhir pekan atau hari libur nasional, Taman Margasatwa Ragunan masih menjadi primadona para wisatawan terutama yang dekat dengan Jakarta.

Apalagi tiket masuk ke kebun binatang tersebut masih terbilang murah, yaitu Rp4.000 bagi orang dewasa dan Rp3.000 rupiah untuk anak-anak.

Seorang pengunjung Taman Margasatwa Ragunan asal Banten, Arsyad di Jakarta, Sabtu (11/5) mengatakan bahwa kunjungan pada libur panjang kali ini untuk mengenalkan anaknya berbagai satwa yang ada di kebun binatang tersebut.

Selain mengisi liburan mereka juga dapat ilmu terkait berbagai satwa. "Di sini bagusnya kita liburan sambil edukasi juga," katanya.

Pewarta: Khaerul Izan
Editor: Sri Muryono
Copyright © ANTARA 2024