Bandung (ANTARA News) - Peluang tim bola voli putra Jawa Barat (Jabar) untuk menembus babak final Sampoerna Hijau Voli Championsip Piala Kapolri 2006, relatif berat karena di final four harus menghadapi tim tangguh Jawa Timur. "Jatim merupakan tim yang paling siap pada ajang kompetisi ini, namun minimal kita bisa mengimbangi mereka seperti pada laga penyisihan di Cirebon," kata Pelatih Tim Jabar, Dede Mardiawan di Bandung, Selasa. Dede mengakui kekuatan tim jatim saat ini lebih baik dibanding tim-tim lainnya. Hasil sempurna yang mereka catat sepanjang turnamen itu juga merupakan salah satu bukti ketangguhan tim tersebut. Namun demikian, menurut dia Jawa Barat akan berupaya untuk meladeni kekuatan Jatim yang akan tampil di hadapan supporternya di Gresik. "Faktor tuan rumah sebenarnya tidak jadi masalah, namun kami akui kekuatan mereka memang cukup baik. Tapi kami juga akan berupaya untuk mencari celah guna meraih tiket ke final," ujarnya. Dikatakannya, kekalahan dari Jateng pada partai pertama di seri III di Bandung menjadi salah satu penyebab sulitnya Jabar menembus juara pool BB. Jabar sebenarnya memiliki peluang emas menghindari Jatim apabila pada pertandingan Senin malam bisa mengatasi putra Kalimantan Timur dengan angka telak 3-0. Sayangnya Bryan Aprianto dkk harus kehilangan set kedua, sehingga hanya menang 3-1 atas wakil dari Kalimantan itu. "Bagaimanapun peluang Jabar masih ada, kami akan menggunakan dua hari ini untuk melakukan `recovery` dan pembenahan tim," kata Dede. Namun diakuinya, pihaknya punya pekerjaan rumah berat sebelum berangkat ke Gresik. Bola serve dari timnya masih menjadi masalah dalam beberapa pertandingan yang mereka jalani. "Saya berharap di Gresik anak-anak bisa tampil lebih baik. Mereka selama dua hari ini akan digenjot untuk meningkatkan kemampuan serve, sedangkan untuk posisi `tosser` tidak ada masalah," kata Dede. Lain halnya dengan tim putri Jabar yang juga melenggang ke Gresik. Pelatih Nurhariri mengatakan, timnya optimistis bisa melenggang ke final Piala Kapolri 2006 ini. "Peluang kami sangat terbuka dan kami optimistis bisa menembus final," kata Nurhariri. Jabar akan berhadapan dengan putri Jawa Tengah di final four, meskipun harus menjalani pertandingan lima set lawan DI Yogyakarta dalam penentuan juara pool. Namun Jabar berhasil menghindari dari pertemuan dengan tim DKI Jakarta. Sementara itu Manajer tim Jabar, Kombes (Pol) Drs Edmond Ilyas mengaku sangat puas karena menjadi satu-satunya kontingen yang berhasil meloloskan tim putra dan putri sekaligus ke babak final four. "Kita sudah kepalang basah lolos ke final four. Baik putra maupun putrinya kita targetkan meraih juara sekalian," kata Edmond Ilyas yang juga Kapolwiltabes Bandung. (*)
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2006