Milan (ANTARA News) - Dua pendukung Ajax dilarikan ke rumah sakit, satu orang dalam kondisi serius, setelah ditusuk sebelum pertandingan Liga Champions antara klub Belanda itu dengan AC Milan pada Rabu, menurut sejumlah laporan.
Kantor berita Italia ANSA mengatakan bahwa kedua pendukung itu ditusuk dalam insiden-insiden yang terpisah di dekat Stadion San Siro, dan sedang mendapat perawatan di rumah sakit San Carlo di kota itu, lapor AFP.
Seorang penggemar, yang ditusuk pada bokongnya, tidak berada dalam kondisi berbahaya sedangkan satu orang lain berada dalam kondisi "serius" setelah ditusuk di perutnya, menurut laporan.
Para pendukung klub Belanda itu terlibat dalam beberapa perkelahian pada Rabu pagi di Milan, yang paling diingat adalah ketika penggemar Ajax berkelahi dengan sekelompok demonstran yang berkumpul dekat Piazza Loreto.
Puluhan polisi, sebagian besar menggunakan perlengkapan anti huru-hara, diturunkan di sekeliling stadion dan menggiring para pendukung Ajax menuju bus-bus khusus ketika mereka keluar dari stasiun kereta api di Piazza Lotto, menurut pewarta AFP yang berada di lokasi.
AC Milan hanya memerlukan hasil imbang saat melawan Ajax untuk dapat melaju ke babak 16 besar Liga Champions, sedangkan Ajax memerlukan kemenangan jika mereka ingin menduduki peringkat kedua Grup H dan bergabung dengan Barcelona yang telah dipastikan lolos ke fase gugur.
Penerjemah: A Rauf Andar Adipati
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2013