Kairo (ANTARA News) - Resepsi Diplomatik di KBRI Khartoum, Sudan, dimeriahkan pertunjukan busana Muslimah produk Indonesia rancangan Dian Pelangi.
Resepsi Diplomatik yang merupakan rangkaian memeriahkan HUT ke-68 Proklamasi Kemerdekaan RI tesebut dihadiri kalangan pejabat pemerintah Sudan, korps diplomatik, kalangan pengusaha, akademisi, wartawan dan tokoh masyarakat setempat, kata siaran pers KBRI Kharoun, Ahad.
Selain pertunjukan busana Muslimah, juga pagelaran busana daerah-daerah di Indonesia yang dibawakan oleh para mahasiswa dan mahasiswi Indonesia setempat.
Undangan ada yang memberli busana dengan harga sekitar dua juta rupiah tersebut.
Para undangan juga dihibur dengan penampilan kesenian budaya nusantara seperti Tari Pendet, Tari Merak, Tari Malulo dan atraksi Angklung.
"Pertunjukan busana dan kesenian Indonesia ini merupakan salah satu bentuk diplomasi soft powers Indonesia di negara akreditasi Sudan," kata Duta Besar RI untuk Sudan Sujatmiko.
Kegiatan tersebut juga merupakan rangkaian dari kunjungan Wakil Menteri Pariwasata dan Ekonomi Kreatif RI Sapta Nirwandar ke Sudan selama lima hari dalam pekan ini.
Dalam lawatan tersebut, Nirwandar juga antara lain menjadi pembicara inti pada forum "Tourism: Sharing Indonesias Experience" yang diadakan oleh Kementerian Pariwisata Sudan sebagai ajang berbagi pengalaman dalam pengelolaan pariwisata kedua negara.
Dalam paparannya, Wamenparekraf menekankan perlunya merevitalisasi MoU kerja sama di bidang pariwisata RI-Sudan yang ditandatangani pada 1993.
(T.M043/
Pewarta: Munawar Saman Makyanie
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2013