Jakarta (ANTARA) - Mayoritas korban erupsi Gunung Ruang, Pulau Ruang, Kabupaten Kepulauan Sitaro, Sulawesi Utara dilaporkan mengungsi ke rumah kerabat atau keluarga terdekat yang berada di luar pulau itu.
Pernyataan itu diungkapkan Gubernur Sulawesi Utara Olly Dondokambey dalam siaran daring Rapat Koordinasi Penanganan Bencana Erupsi Gunung Ruang bersama jajaran pimpinan Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) yang dipantau di Jakarta, Kamis.
Olly menjelaskan, pihaknya mencatat dari sejumlah posko pengungsian yang disiapkan hanya dihuni 25 orang warga Pulau Ruang. Sementara jumlah keseluruhan warga yang mengungsi ada sebanyak 600-700 orang warga.
“Mereka mayoritas mengungsi ke rumah kerabat atau keluarga di Manado, Bitung, Minahasa Utara,” kata dia.
Menurut dia, keamanan dan kenyamanan menjadi salah satu alasan para warga itu memilih mengungsi di rumah kerabatnya.
Baca juga: BNPB targetkan dalam 3 hari semua korban Gunung Ruang dievakuasi
Terlebih mereka juga harus mengungsi dalam waktu yang cukup lama dibandingkan dengan para korban dari wilayah lain, karena sama sekali tidak boleh kembali bermukim di Pulau Ruang.
“Sudah menjadi keputusan bersama Pulau Ruang itu harus dikosongkan total para penduduknya akan direlokasi. Saat ini sedang disiapkan tempatnya di mana,” imbuhnya.
Kendati demikian, ia memastikan, selama masa siaga darurat bencana ini semua kebutuhan pokok mulai dari pangan, sandang dan kesehatan para korban tersebut akan dicukupi oleh pemerintah pusat maupun daerah.
Sebelumnya Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) melaporkan Gunung Ruang mengalami erupsi pada 17 April dan 30 April 2024.
Pada letusan fase ke dua Gunung Ruang terjadi lebih besar sampai mengeluarkan kolom erupsi setinggi 2.000 meter dari atas puncak yang disertai suara gemuruh dan gempa yang dirasakan secara terus menerus.
BNPB merekomendasikan untuk segera mengevakuasi warga di Pulau Ruang dan juga yang berada pada radius tujuh kilometer dari pusat kawah aktif Gunung Ruang (Tagulandang dan sekitarnya) yang sama sekali tidak boleh ada aktivitas apapun.
Evakuasi tersebut dilakukan supaya para warga terhindar dari dampak lontaran material erupsi berupa batuan pijar, luruhan awan panas, dan aktivitas vulkanik Gunung Ruang lainnya.
Baca juga: Gunung Ruang punya potensi bahaya awan panas hingga banjir lahar
BNPB mencatat total ada sebanyak 12 ribu warga yang terdampak erupsi Gunung Ruang harus dievakuasi. Dari jumlah itu sudah lebih dari 3 ribu orang warga yang telah dievakuasi keluar pulau sampai dengan Rabu (1/5).
Baca juga: Erupsi Gunung Ruang dan kesigapan evakuasi para pengungsi
Pewarta: M. Riezko Bima Elko Prasetyo
Editor: Triono Subagyo
Copyright © ANTARA 2024