Jakarta (ANTARA News) - Belanda dan Spanyol akan lebih cepat mengulang pertemuan mereka pada final Piala Dunia 2010 setelah menghuni grup sama Piala Dunia 2014 di Grup B.

Sedangkan Inggris menempati grup neraka Grup D yang juga dihuni Italia, Kosta Rika dan Uruguay. Di grup relatif lemah, Grup E, Prancis tampaknya akan menghadapi lawan-lawan lebih mudah Swiss, Ekuador dan Honduras, kendati Swiss menjadi unggulan di grup ini.

Sementara itu Jurgen Klinsmann yang melatih Amerika Serikat akan menghadapi negara asalnya Jerman yang pernah dia perkuat baik sebagai pemain maupun sebagai pelatih, di Grup G.

Berikut pembagian lengkap grup-grup Piala Dunia 2014 di Brazil.

GRUP A
Brazil
Kamerun
Meksiko
Kroasia

GRUP B
Spanyol
Chile
Australia
Belanda

GRUP C
Kolombia
Pantai Gading
Jepang
Yunani

GRUP D
Uruguay
Italia
Kosta Rika
Inggris

GRUP E
Swiss
Ekuador
Honduras
Prancis

GRUP F
Argentina
Nigeria
Iran
Bosnia Herzegovina

GRUP G
Jerman
Ghana
Amerika Serikat
Portugal

GRUP H
Belgia
Aljazair
Korea Selatan

Rusia

Pewarta:
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2013