Jakarta (ANTARA) - Sejumlah berita dari kanal gaya hidup, hiburan, tekno dan otomotif pada Senin (29/4) yang masih menarik untuk anda simak kembali telah kami rangkum.
Di antaranya, ada warta soal Perhimpunan Dokter Spesialis Penyakit Dalam Indonesia (PAPDI) mengumumkan pembaruan rekomendasi jadwal vaksinasi dewasa di tahun 2024.
Kemudian ada warta serial drama Korea Selatan “Queen of Tears” yang berhasil mencapai rekor untuk episode terakhirnya sebagai drama tvN dengan rating tertinggi.
Berita selengkapnya dapat anda simak melalui tautan di bawah ini:
PAPDI umumkan pembaruan rekomendasi jadwal vaksinasi dewasa
Perhimpunan Dokter Spesialis Penyakit Dalam Indonesia (PAPDI) mengumumkan pembaruan rekomendasi jadwal vaksinasi dewasa di tahun 2024 dengan menambahkan vaksin Pneumokokal Konjugat 15-valent (PCV15).
realme bakal boyong C65 ke Indonesia, janjikan ponsel bebas "lag"
Merek ponsel asal China realme segera meluncurkan ponsel anyar C65 pada awal Mei, menjanjikan gawai bebas lag atau lambat meski dipakai dalam jangka waktu lama.
Perang harga EV berdampak pada laba dan pendapatan BYD
Pendapatan kuartal pertama BYD Co. meleset dari estimasi para analis karena pemotongan harga yang agresif di sebagian besar produknya menggerogoti margin.
ZEROBASEONE akan gelar konser perdana di Indonesia pada Oktober 2024
Grup idola asal Korea Selatan ZEROBASEONE akan menggelar konser perdananya di Indonesia bertajuk ‘2024 ZEROBASEONE THE FIRST TOUR’ yang akan dilaksanakan di Hall 5-6 Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD, Tangerang Selatan pada 26 Oktober 2024.
"Queen of Tears" jadi drama tvN dengan rating tertinggi
Serial drama Korea Selatan “Queen of Tears” berhasil mencapai rekor untuk episode terakhirnya sebagai drama tvN dengan rating tertinggi mengalahkan serial drama sebelumnya, yakni “Crash Landing on You” yang dibintangi oleh Son Ye-jin dan Hyun Bin.
Pewarta: Hreeloita Dharma Shanti
Editor: Zita Meirina
Copyright © ANTARA 2024