Jakarta (ANTARA News) - Penyidik Direktorat Reserse Kriminal Khusus Polda Metro Jaya telah memeriksa bagian keuangan manajemen Kevin Aprilio terkait dengan laporan dugaan penipuan yang dilakukan anak pasangan musisi Addie MS-Memes itu.
"Harusnya hari ini yang dipanggil dua orang dari manajemen Kevin, yaitu Hery dan Widianingsih. Namun, baru Widianingsih yang datang," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombespol Rikwanto di Jakarta, Selasa.
Rikwanto mengatakan Hery dan Widianingsih diperiksa penyidik terkait dengan pengelolaan dana dalam manajemen artis yang dimiliki Kevin Aprilio.
Selain Hery dan Widianingsih, penyidik juga sudah melayangkan surat panggilan kepada orang tua Kevin, yaitu Addie MS dan Memes.
"Addie MS dan Memes akan dimintai keterangan besok. Dari mereka berdua, yang sudah konfirmasi kepada penyidik baru Memes," tutur Rikwanto.
Rikwanto mengatakan keempat orang dari pihak terlapor itu seharusnya diperiksa minggu sebelumnya. Namun, karena mereka minta penundaan satu minggu, maka penyidik memberikan kelonggaran.
Namun, apabila kelonggaran yang diberikan penyidik tidak juga membuat mereka datang memberikan keterangan, maka penyidik menjemput paksa bila mereka tidak memberikan alasan yang jelas.
"Kita berharap saja tidak ada lagi penundaan," ujarnya.
Sebelumnya, Kevin Aprilio dilaporkan seorang perempuan bernama Sriyatin terkait dugaan penipuan dan penggelapan dana pembuatan album mencapai Rp2,5 miliar.
Awalnya, Sriyatin mempercayakan kepada Kevin untuk membuat album putrinya Helen Yosita dengan membayar uang tunai Rp2,5 miliar.
Dalam perjalanannya, Sriyatin dan Kevin bersepakat mengakhiri kontrak kerja sama pembuatan album lagu Helen.
Pihak pelapor maupun terlapor melakukan penghitungan terhadap penggunaan sisa dana yang dikucurkan sebesar Rp2,5 miliar, namun hasil penghitungan Sriyanti berbeda dengan kalkulasi Kevin.
"Pelapor menghitung ada sisa sekitar Rp1,13 miliar dari dana yang sudah digunakan terlapor," ujar Rikwanto.
Karena ada perselisihan sisa dana tersebut, pihak pelapor melayangkan surat somasi namun tidak ditanggapi putra dari musisi Addie MS tersebut.
Tidak mendapatkan tanggapan dari Kevin, pihak Sriyatin melaporkan dugaan penipuan ke Polda Metro Jaya.
Pewarta: Dewanto Samodro
Editor: Desy Saputra
Copyright © ANTARA 2013