Penambahan solusi keamanan email cloud Egress ke rangkaian produk KnowBe4 yang komprehensif akan menciptakan platform keamanan siber terbesar dan canggih yang didukung AI untuk mengelola risiko manusia

Tampa Bay, Florida.--(ANTARA/Business Wire)-- KnowBe4, penyedia pelatihan kesadaran keamanan dan platform simulasi phishing terbesar di dunia, hari ini mengumumkan telah menandatangani perjanjian definitif untuk mengakuisisi Egress, perusahaan terdepan dalam keamanan email cloud adaptif dan terintegrasi. Rangkaian produk Intelligent Email Security dari Egress menyediakan kumpulan alat keamanan yang diskalakan dan didukung AI dengan kemampuan pembelajaran adaptif untuk membantu mencegah, melindungi, dan mempertahankan organisasi dari ancaman keamanan siber email yang kompleks. Ketentuan lengkap terkait transaksi tersebut dirahasiakan.


Organisasi-organisasi di seluruh dunia kesulitan untuk mengatasi pelanggaran data berbasis perilaku, dengan 74 persen insiden melibatkan elemen manusia menurut Data Breach Investigations Report dari Verizon. Dengan mengakuisisi Egress, KnowBe4 berencana menghadirkan platform tunggal yang mengumpulkan intelijen ancaman secara dinamis, sehingga menawarkan keamanan email berbasis AI dan pelatihan yang secara otomatis disesuaikan dengan risiko.


“Masa depan keamanan adalah kontrol terpersonalisasi yang didukung AI dan pemberian panduan secara real time. Dengan menyediakan platform tunggal dari KnowBe4 dan Egress, pelanggan kami akan mendapatkan manfaat dari deteksi ancaman agregat terdiferensiasi agar dapat mengatisipasi ancaman siber yang terus berkembang dan menumbuhkan budaya keamanan yang kuat,” kata Stu Sjouwerman, CEO, KnowBe4. “Sebagai partner integrasi selama lebih dari satu tahun dengan keselarasan filosofi dan budaya yang kuat, akuisisi ini merupakan kemajuan alami bagi kedua perusahaan tersebut untuk mendorong manajemen risiko manusia dan keamanan email cloud ke tingkat berikutnya.”


“KnowBe4 dan Egress memiliki visi bersama untuk memberikan keamanan yang disesuaikan dan relevan bagi setiap karyawan,” kata Tony Pepper, CEO, Egress. “Salah satu tantangan terbesar yang dihadapi organisasi adalah secara akurat mengidentifikasi siapa yang akan menjadi sumber kebocoran keamanan berikutnya – dan alasannya. Dengan menggabungkan kecerdasan dan analitik dari berbagai aplikasi terintegrasi, banyak perusahaan dapat memperoleh wawasan berharga tentang seluruh ekosistem siber mereka, sehingga mereka dapat fokus pada risiko-risiko yang paling penting.”


Pengumuman ini dikeluarkan setelah pencapaian-pencapaian signifikan yang berhasil diraih oleh kedua perusahaan tersebut sejauh ini pada tahun 2024. KnowBe4 baru-baru ini mengumumkan platform AI-native-nya, Artificial Intelligence Defense Agents (AIDA), yang menerapkan agen AI canggih untuk meningkatkan efektivitas dan kecepatan. Perusahaan ini juga mendapatkan penghargaan penting baru-baru ini, termasuk "Top Software Winner" dari G2 dan pemenang "Top Workplaces USA 2024" dari Energage. Sementara itu, Egress meluncurkan Automated Abuse Mailbox yang didukung AI pada awal April dan berhasil menerima beberapa penghargaan, termasuk Security Innovation of the Year (Computing Security Excellence Awards), Best Email Security Solution, Best Data Leak Prevention Solution (SC Awards Europe), dan Best Place to Work in the UK (Great Places to Work 2024).


Transaksi ini diperkirakan akan dituntaskan dalam beberapa bulan mendatang tergantung pada ketentuan penuntasan transaksi yang biasa berlaku dan persetujuan badan pengatur.


Egress didukung oleh FTV Capital dan AlbionVC. Citi bertindak sebagai penasihat keuangan eksklusif untuk Egress dan Orrick, Herrington & Sutcliffe LLP bertindak sebagai penasihat hukum untuk Egress.


Untuk informasi selengkapnya tentang KnowBe4, kunjungi www.knowbe4.com. Untuk informasi selengkapnya tentang Egress, kunjungi www.egress.com.


Tentang KnowBe4


KnowBe4, penyedia pelatihan kesadaran keamanan dan platform simulasi phishing terbesar di dunia, digunakan oleh lebih dari 65.000 organisasi di seluruh dunia Didirikan oleh spesialis IT dan keamanan data, Stu Sjouwerman, KnowBe4 membantu berbagai organisasi menangani elemen keamanan manusia dengan meningkatkan kesadaran tentang ransomware, penipuan CEO, dan taktik rekayasa sosial lainnya melalui pendekatan baru terhadap pelatihan kesadaran keamanan. Mendiang Kevin Mitnick, yang merupakan spesialis keamanan siber yang diakui secara internasional dan "Chief Hacking Officer" KnowBe4, membantu merancang pelatihan KnowBe4 berdasarkan taktik rekayasa sosialnya yang telah terdokumentasi dengan baik. Banyak organisasi mengandalkan KnowBe4 untuk memobilisasi pengguna akhir mereka sebagai garis pertahanan terakhir serta memercayai platform KnowBe4 untuk memperkuat budaya keamanan mereka dan mengurangi risiko manusia.


Tentang Egress


Seiring dengan terus berkembangnya ancaman konstan yang kompleks, kami menyadari bahwa manusia adalah risiko terbesar terhadap keamanan organisasi dan paling rentan saat menggunakan email.


Egress adalah satu-satunya platform keamanan email cloud yang terus menilai risiko manusia dan secara dinamis menyesuaikan kontrol kebijakan, sehingga mempersiapkan pelanggan untuk bertahan dari serangan phishing kompleks dan pelanggaran data keluar sebelum hal tersebut terjadi. Dengan memanfaatkan pembelajaran mesin kontekstual dan jaringan neural, beserta integrasi yang menyeluruh menggunakan arsitektur API cloud-native, Egress memberikan perlindungan email yang ditingkatkan, visibilitas mendalam terhadap risiko manusia, dan waktu perolehan nilai yang cepat.


Pengumuman ini dianggap sah dan berwenang hanya dalam versi bahasa aslinya. Terjemahan-terjemahan disediakan hanya sebagai alat bantu, dan harus dengan penunjukan ke bahasa asli teksnya, yang adalah satu-satunya versi yang dimaksudkan untuk mempunyai kekuatan hukum.


Kontak
Kathy Wattman
(727) 474-9950
Atau


Sumber: KnowBe4

Pewarta: PR Wire
Editor: PR Wire
Copyright © ANTARA 2024