Jakarta (ANTARA News) - Penyanyi Dewi Sandra mengaku jadi ingin tahu banyak tentang sejarah Islam setelah bermain dalam film religi "99 Cahaya di Langit Eropa".
"Setelah syuting itu, suami saya menyusul dan kami jalan-jalan keliling Eropa ke Italia ke Inggris, dan karena film ini saya jadi kepo sejarah Islam, ada apa di negara ini, jangan-jangan ada peninggalan Islam juga," kata Dewi usai pemutaran film "99 Cahaya di Langit Eropa" di Jakarta, Jumat.
Dalam film tersebut, Dewi Sandra berperan sebagai Marion Latimer, seorang seorang mualaf yang bekerja sebagai ilmuwan di Arab World Institute Paris.
"Peran Marion menjadi tantangan buat saya karena menjadi Marion harus terlihat lebih scholars atau terpelajar, karena dia sejarawan," kata istri Agus Rahman tersebut.
Demi menyelami perannya itu, Dewi mengaku mengikuti lokakarya dan belajar dengan seorang pelatih peran.
"Itu karena saya tidak bertemu langsung dengan sosok Marion, jadi ya harus ikut workshop," kata Dewi.
Film "99 Cahaya di Langit Eropa" mengisahkan pengalaman pasangan suami istri Rangga Almahendra dan Hanum Salsabiela tinggal di Austria. Marion Latimer adalah yang sosok menunjukkan jejak-jejak sejarah Islam di Paris pada Hanum.
Pewarta: Ida Nurcahyani
Editor: Maryati
Copyright © ANTARA 2013