Beijing (ANTARA) - Penjualan kendaraan bekas di China naik 7,62 persen secara tahunan (year on year/yoy) pada kuartal pertama (Q1) tahun ini, tunjuk data industri.

Data Asosiasi Dealer Mobil China (China Automobile Dealers Association) mencatat sekitar 4,6 juta unit kendaraan bekas diperjualbelikan di negara itu pada periode tersebut, dengan total nilai transaksi mencapai 313,96 miliar yuan atau sekitar 44,18 miliar dolar AS.

Pada Maret saja, sekitar 1,71 juta unit kendaraan bekas diperjualbelikan di China, naik 9,12 persen (yoy) dan melonjak 42,33 persen secara bulanan (month on month).

Total nilai transaksinya mencapai sekitar 118,04 miliar yuan pada bulan lalu.


Pewarta: Xinhua
Editor: Ade irma Junida
Copyright © ANTARA 2024