Pameran ini akan digelar di halaman kantor Gubernur Riau pada 3-5 Mei 2024,

Pekanbaru (ANTARA) - Pemerintah Provinsi Riau menyediakan 150 stan UMKM gratis untuk memajang aneka produk dalam pameran Gerakan Nasional (Gernas) Bangga Buatan Indonesia (BBI) dan Bangga Berwisata di Indonesia (BBWI) 2024.

"Pameran ini akan digelar di halaman kantor Gubernur Riau pada 3-5 Mei 2024," kata Kepala Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi dan UKM Provinsi Riau, M Taufiq OH di Pekanbaru, Selasa.

Ia mengatakan bahwa stan UMKM gratis tersebut mulai didirikan di halaman Kantor Gubernur Riau berupa tenda putih kerucut untuk para pelaku UMKM dan ekonomi kreatif.

Baca juga: LPEI buka akses pasar ribuan produk UKM ke Kanada

Ia mengimbau para pelaku UMKM segera melapor jika menemui oknum yang meminta bayaran atau melakukan pungutan liar untuk stan UMKM yang disediakan gratis tersebut.

"Kalau ada oknum yang meminta bayaran untuk stan UMKM Gernas BBI dan BBWI, segera lapor ke kami. Tidak ada bayar-bayar, stan ini gratis," katanya.

Pemerintah Provinsi Riau sudah menginformasikan tautan yang bisa diunduh untuk melakukan pendaftaran guna mendapatkan kuota stan gratis itu melalui https://docs.google.com/forms/d/e/1FAIpQLSfI1ThJkdsDSq7woUnjBJ-aDV4DkAPtC5DyEhLaeW2_iNntCg/viewform?pli=1 yang disediakan oleh Disperindagkop UKM.

Ia menyebutkan tercatat seribu UMKM yang telah mendaftar dan akan diseleksi berdasarkan kesiapan pelaku usaha. Sedangkan minat UMKM untuk mengikuti pameran meningkat dibandingkan dengan 2023.

Baca juga: Program Jagoan Banyuwangi jadi percontohan pengembangan UMKM nasional

Berdasarkan data 2023 perayaan Gernas BBI/BBWI di Riau, uang beredar dalam transaksi jual beli mencapai Rp63miliar, sementara itu dua UMKM berhasil meraih gelar Juara I, yaitu Kerupuk Lomang dalam kategori kuliner, dan Sakinah by Thiffa Qaisty dalam kategori fesyen.

Pewarta: Frislidia
Editor: Nusarina Yuliastuti
Copyright © ANTARA 2024