... The Jupiter Aerobatic Team telah menjadi Indonesian Air Force's Goodwill Ambassador... "

Jakarta (ANTARA News) - Tim aerobatik kebanggaan TNI AU, The Jupiter Aerobatic Team, akan lepas landas menuju Brunei Darussalam, menunjukkan kemampuan diri di pameran pertahanan internasional terbesar di sana, Bridex 2013, pada 5-6 Desember nanti.


The Jupiter Aerobatic Team yang merupakan tim aerobatik terdiri dari instruktur Sekolah Penerbang TNI AU, memakai pesawat turboprop KT-1B Wong Bee dengan kelir serupa panah bercorak merah dan putih.


Para instruktur penerbangan TNI AU selalu mendapat call sign alias kode panggilan Jupiter, diikuti nomor urutnya, misalnya Jupiter 123.

Kedelapan pesawat latih lanjut The Jupiter Aerobatic Team itu lepas landas dari pangkalannya, Pangkalan Udara Utama TNI AU Adi Sucipto, Yogyakarta, hari ini.


Sebelum tiba di Brunei Darussalam, mereka akan singgah di Surabaya, Banjarmasin, Balikpapan, Tarakan, dan akhirnya mendarat di negara tetangga itu.


Menurut informasi TNI AU, Kamis, keberangkatan delapan KT-1B Wong Bee dengan ke-52 awaknya itu dilepas Komandan Pangkalan Udara Utama TNI AU Adi Sucipto, Marsekal Pertama TNI Agus Munandar, Komandan Wing Pendidikan Penerbang, Kolonel Penerbang Bob Panggabean, dan segenap pimpinan TNI AU setempat.


Dalam Bridex 2013 ini, The Jupiter Aerobatic Team akan menampilkan manuver aerobatik udara Jupiter Roll, Arrow Head Loop-Break Off, Half Cuban-Jupiter Wheel, Tango to Diamond Loop, Heart, Screw Roll, Roll Slide, Solo Spin, dan Jupiter Roll Back.


Formasi dipimpin Mayor Penerbang Feri Yunaldi sebagai leader di Jupiter 1, Kapten Penerbang Ripdho Utomo (right wing-Jupiter 2), Kapten Penerbang Apri Arfianto (left wing-Jupiter 3), Mayor Penerbang Ari Susiono (slot-Jupiter 4), Mayor Penerbang Sri Raharjo (lead synchro-Jupiter 5), dan Mayor Penerbang Marcellinus Dirgantara (syncro-Jupiter 6).


Pada saat koleganya menunjukkan kemampuan manuver aerobatik di udara, maka seorang penerbang aerobatik The Jupiter Aerobatic Team akan menjadi komentator di darat. Komentator ini juga berkualifikasi instruktur penerbang TNI AU dengan kemampuan aerobatik yang sama.


The Jupiter Aerobatic Team telah mengukir prestasi tidak hanya di Indonesia namun telah memukau di Centennial of RTAF Founding Fathers Aviation atau 100 Tahun Penerbangan Thailand pada 2012.


Selanjutnya pada Februari 2013 diundang Malaysia dalam Langkawi International Maritime and Aerospace Exhibition 2013.


The Jupiter Aerobatic Team telah menjadi Indonesian Air Force's Goodwill Ambassador.

Pewarta: Ade P Marboen
Editor: Unggul Tri Ratomo
Copyright © ANTARA 2013