Kiev (ANTARA News) - Ukraina pada Rabu menandatangani perjanjian bagi hasil dengan kelompok Eni Italia dan EDF Prancis untuk eksplorasi minyak dan gas lepas pantai, kata kantor pers presiden.
Berdasarkan kesepakatan itu, kedua perusahaan energi Eropa itu akan mengembangkan deposit beting Laut Hitam di Ukraina selatan, kata kantor pers dalam sebuah pernyataan, lapor Xinhua.
Proyek yang diperkirakan menelan biaya sekitar empat miliar dolar AS itu, dapat membantu Ukraina mengurangi ketergantungan berat pada impor gas dari Rusia.
Menurut Departemen Energi Ukraina, beting dangkal Laut Hitam adalah rumah bagi cadangan minyak dan gas yang kaya yang dapat menghasilkan setara dengan tiga juta ton minyak per tahun.
Penerjemah: Apep Suhendar
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2013