Tantangan utama negara berkembang adalah menjadi modern tanpa kebarat-baratan,"
Jakarta (ANTARA News) - Sudah umum pada masa globalisasi ini, banyak bagian dunia seolah "belajar menjadi Barat" alias kebarat-baratan, dianggap menjadi model, demikian pokok pikiran jurnalis CNN, Fareed Zakaria, salah satu pembicara utama Forum Budaya Dunia atau World Culture Forum 2013.
Oleh sebab itu, kata Fareed Zakaria dalam keterangan tertulis kegiatan tersebut, Senin, membangkitkan rasa percaya diri penduduk asli dengan identitas budayanya yang non Barat harus didukung penuh.
"Tantangan utama negara berkembang adalah menjadi modern tanpa kebarat-baratan," kata dia di Nusa Dua, Bali. Ajang ini diikuti peserta dari 35 negara yang berlangsung 24-27 November 2013. Mereka berkumpul bersama membahas semua aspek perkembangan budaya dunia.
Zakaria menjelaskan hubungan antara budaya dan kinerja ekonomi. Ia mengatakan mempertahankan budaya bukan berarti tidak bisa memajukan ekonomi, atau untuk meningkatkan ekonomi harus kebarat-baratan.
"Saat Anda berkata ke diri anda apakah budaya mendorong pertumbuhan ekonomi maka jawabannya rumit," kata bekas editor majalah TIME ini.
Hal itu dilakukan tanpa mengubah budaya China yang berumur ribuan tahun. "Dan itu yang ternyata menghasilkan kemajuan ekonomi China sampai sekarang," katanya.
"Di China, Bill Gates dianggap seperti penyanyi pop Amerika Serikat, Britney Spears," katanya.
Artinya, Gates sangat tidak berjarak dengan kehidupan mereka sehari-hari alias mereka sudah sangat akrab dengan ide dan pemikiran Gates walau tidak berjumpa fisik langsung.
Pewarta: Ade P Marboen
Editor: Unggul Tri Ratomo
Copyright © ANTARA 2013