Shenzhen (ANTARA) - Kota metropolitan Shenzhen di China selatan mencatatkan pertumbuhan perdagangan luar negeri sebesar 28,8 persen secara tahunan (year on year/yoy) menjadi 1,02 triliun yuan (1 yuan = Rp2.234) pada kuartal pertama (Q1) tahun ini, menembus angka 1 triliun yuan untuk pertama kalinya dalam satu dekade.
Pada periode tersebut, ekspor Shenzhen tumbuh 28,2 persen (yoy) menjadi 642,44 miliar yuan, dan impor kota itu mencapai 377,85 miliar yuan, naik 29,9 persen (yoy), menurut Bea Cukai Shenzhen di Provinsi Guangdong, China selatan.
Pada kuartal pertama, perdagangan luar negeri perusahaan-perusahaan swasta di Shenzhen mencapai 720,96 miliar yuan, naik 45,2 persen (yoy), menyumbang 70,7 persen dari total volume perdagangan kota tersebut.
Perdagangan Shenzhen dengan Perhimpunan Bangsa-Bangsa Asia Tenggara (ASEAN), mitra dagang terbesarnya, mencapai 165,64 miliar yuan, naik 38,4 persen, menyumbang 16,2 persen dari total volume perdagangan kota itu.
Pewarta: Xinhua
Editor: Hanni Sofia
Copyright © ANTARA 2024