KUALA LUMPUR, Malaysia, 25 November 2013 (ANTARA/PRNewswire) -- The School, mall edukasi pertama di Malaysia yang terletak di Jaya One, akan dibuka pada tanggal 1 Desember dengan penyewa yang bergerak di bidang edukasi 10% lebih banyak dari yang diperkirakan. 40% dari pertokoan yang disewakan diperuntukkan untuk bisnis edukasi kesenian, ilmu pengetahuan, bahasa, dan aritmatika.

"Para penyewa The School menawarkan berbagai hal unik yang belum pernah dialami masyarakat Malaysia. Para penyewa memiliki satu visi dengan kami, yaitu memberikan alternatif pendidikan di luar ruang kelas, sehingga dapat membantu para orang tua membimbing anak-anak mereka untuk menjadi eksploratif dan kritis," ujar Direktur Eksekutif Tetap Tiara Sdn Bhd Charles Wong.

The School akan menyediakan ruang edukasi yang nyaman, aman, kreatif, dan stimulatif bagi anak-anak untuk bermain dan belajar. "Berdasarkan hasil survei kami, 2 dari 3 ibu di perkotaan mendaftarkan anak mereka pada dua kegiatan belajar tambahan setiap minggunya. Sambil menunggu anak-anak mereka, sekitar 75,9% kaum ibu pergi memenuhi kebutuhan pribadi mereka seperti berbelanja, pergi ke salon, dsb. Oleh karena itu, kami berharap dapat memenuhi kebutuhan-kebutuhan tersebut di satu tempat," ungkap Wong.

The School juga akan dihuni oleh gerai-gerai baju, supermarket, restoran, dan toko ritel lainnya. Untuk memenuhi kebutuhan keluarga di perkotaan, The School dilengkapi dengan tempat parkir yang dirancang khusus untuk kaum ibu dan kendaraan hibrida, tempat bersantai untuk kaum ayah, fasilitas kereta bayi (berdasarkan permintaan), dan ruang menyusui. Mall ini juga dilengkapi dengan sistem tanggap darurat untuk keamanan dan keselamatan.

Hanya 30% pertokoan masih tersedia untuk disewakan. Jika Anda memiliki usaha yang bergerak di bidang edukasi atau bisnis yang berorientasi pada keluarga dan tertarik untuk bergabung dengan The School, hubungi tim pemasaran online atau 1700 81 9099.

Daftar lengkap penyewa tersedia di www.theschool.my/. Beberapa penyewa terkemuka diantaranya:

  • Academy of Rock: didedikasikan untuk edukasi musik rock dan pop
  • Jr. Science Lab: pembelajaran ilmu pengetahuan yang menyenangkan dan menarik
  • Learning Fresh: pusat bahasa Inggris yang kritis dan kreatif untuk anak-anak
  • Blok Space: ruang edukasi yang membantu anak-anak meningkatkan kemandirian, kreativitas, dan imajinasi dengan cara membangun blok-blok
  • BeeBop Circus: pusat edukasi yang menawarkan beragam pelajaran tematik menyenangkan dengan menggunakan musik, tarian, warna, angka, aktivitas fisik, dan gimnastik.

Sekilas tentang Jaya One

Jaya One adalah sebuah proyek komersial terkemuka yang dimiliki dan dikembangkan oleh Tetap Tiara Sdn Bhd. Alamat; 72A Jalan Universiti, Petaling Jaya, 46200 Selangor, Malaysia Tel: +603 7957 4933.

Editor: PR Wire
Copyright © ANTARA 2013