Kita membicarakan sadar lingkungan di tempat yang jauh-jauh tapi di sekitar kita sendiri kok sampahnya berserakan."

Jakarta (ANTARA News) - Di tengah-tengah kegiatan membawakan acara Festival Hijau di sebuah kompleks perumahan di Cikarang Kabupaten Bekasi Jawa Barat, Minggu, artis sinetron Krisna Mukti tiba-tiba turun panggung, bukan untuk menyapa pengunjung namun untuk memunguti sampah yang berserakan.

Aksi yang dilakukan bintang yang melejit lewat sinetron "Aku Ingin Pulang" itu bukan tidak beralasan, namun dia merasa kesal dengan rendahnya kesadaran warga untuk membuang sampah di tempatnya, bahkan pada saat kegiatan yang bersifat lingkungan pun.

"Kita membicarakan sadar lingkungan di tempat yang jauh-jauh tapi di sekitar kita sendiri kok sampahnya berserakan," ujar pria kelahiran Jakarta 44 tahun silam itu, tanpa segan-segan mengambil sampah yang ditinggalkan para pengunjung Festival Hijau.

Melihat aksinya memunguti sampah tersebut tidak menimbulkan reaksi peserta, Krisnapun segera mengungkapkan kritiknya. " Selebritis selalu dijadikan contoh untuk aksi lingkungan hidup tapi masyarakat hanya menonton ataupun memotret saja."

Padahal Festival Hijau yang digelar untuk memperingati Hari Menanam Pohon Dunia yang jatuh pada 21 November tersebut mengambil tema "Hijaukan Bumi, Kelola Sampah dan Kurangi Bencana".

Artis yang juga mencalonkan diri pada pemilihan legislatif 2014 dari Partai Kebangkitan Bangsa itu pun mengajak masyarakat untuk lebih peduli pada lingkungan terutama untuk tidak membuang sampah sembarangan, seperti yang sering terlihat di pinggir-pinggir jalan.

"Meskipun kita hidup sederhana tetapi bukan berarti tidak bisa hidup sehat," kata pendangdut itu mengingatkan.

Pewarta: Subagyo
Editor: Unggul Tri Ratomo
Copyright © ANTARA 2013