Beijing (ANTARA) - Angkatan Laut Tentara Pembebasan Rakyat (People's Liberation Army/PLA) China akan mengadakan acara hari terbuka (open day) di beberapa kota pesisir termasuk Qingdao pada sekitar 23 April mendatang untuk memperingati hari jadinya yang ke-75.
Dari 20 hingga 24 April, masyarakat di Qingdao akan dapat mengunjungi kapal perusak rudal Guiyang, Shijiazhuang, dan Kaifeng, fregat rudal Handan, kapal suplai Kekexilihu, serta kapal selam penyelamat Hongzehu di dermaga 3 dan dermaga Pusat Pelayaran Internasional Qingdao. Para pengunjung juga akan berkesempatan untuk berinteraksi dengan para personel Angkatan Laut.
Sebagian besar kapal telah terlibat dalam misi-misi besar seperti misi pengawalan di Teluk Aden, kunjungan ke pelabuhan-pelabuhan di luar negeri, serta latihan gabungan.
Selain Qingdao, pihak Angkatan Laut mengatakan bahwa mereka akan menyelenggarakan kegiatan hari terbuka secara serempak di baraknya di kota-kota lain, termasuk Dalian, Yantai, Ningbo, Wuhan, Xiamen, Guangzhou, Haikou, dan Sanya.
Saluran untuk reservasi online telah dibuka bagi masyarakat untuk memesan kunjungan ke kapal-kapal Angkatan Laut selama acara hari terbuka yang telah dijadwalkan.
Pewarta: Xinhua
Editor: Ade irma Junida
Copyright © ANTARA 2024