Jakarta (ANTARA) - Michael Douglas ingin menampilkan adegan kematian yang “serius” di “Ant-Man and The Wasp: Quantumania” tahun 2023 dan meminta karakternya dibunuh.

Ditulis laman Deadline, Rabu, Douglas bercerita saat aktor tersebut mempromosikan serial Apple TV+ “Franklin”. Ia membuka tentang film Marvel di mana ia berperan sebagai Dr. Hank Pym. Jelang film ketiga saga Ant-Man , sang aktor mengaku meminta karakternya mati.

“Ini sebenarnya permintaan saya untuk yang ketiga,” kata Douglas di dalam wawancara bersama The View.

Baca juga: "Ant-Man and The Wasp: Quantumania" resmi rilis di Disney+ Hotstar

Ia ingin “kematian” karakternya tersebut dibuat dengan serius menggunakan efek yang hebat dalam film ketiga “Ant-Man” tersebut.

“Saya bilang saya ingin mengalami ‘kematian’ yang serius, dengan semua efek khusus yang hebat ini. Pasti ada cara luar biasa agar saya bisa mengecil menjadi seukuran semut dan meledak, apa pun itu. Saya ingin menggunakan semua efek itu,” jelasnya.

Dia melanjutkan, “Tapi, itu yang terakhir. Sekarang, saya rasa saya tidak akan muncul”.

Baca juga: "Ant-Man 3" masih kuasai "box office" walau pendapatan turun

“Ant-Man and The Wasp: Quantumania” disutradarai oleh Peyton Reed dan ditulis oleh Jeff Loveness. Film ini dibintangi oleh Paul Rudd, Evangeline Lilly, Jonathan Majors, Kathryn Newton, David Dastmalchian, Katy O'Brian, William Jackson Harper, Bill Murray, Corey Stoll dan Michelle Pfeiffer.

Douglas memulai peran Hank Pym dalam film “Ant-Man” tahun 2015 dan mengulangi perannya di “Ant-Man and the Wasp” tahun 2018 dan “Avengers: Endgame” tahun 2019 . Penampilan terakhirnya sebagai Hank Pym adalah di “Ant-Man and the Wasp: Quantumania” tahun 2023.

Baca juga: Kata Michael Douglas soal film "superhero" dan layanan "streaming"

Baca juga: Festival Film Cannes beri penghargaan Palme d'Or untuk Michael Douglas

Penerjemah: Fitra Ashari
Editor: Siti Zulaikha
Copyright © ANTARA 2024