"Hari ini kunjungan wisatawan mencapai 42 ribu orang," kata Staf Pelayanan dan Hubungan Masyarakat (Humas) Taman Margasatwa Ragunan, Wahyudi Bambang di Jakarta, Senin.
Bambang mengatakan bahwa dari awal libur Idul Fitri 1445 Hijriah, yaitu pada Kamis (11/4) hingga Senin jumlah wisatawan yang berkunjung ke Taman Margasatwa Ragunan tercatat sudah mencapai 400 ribu.
Kunjungan wisatawan terbanyak pada hari Sabtu (13/4) dengan total mencapai 112 ribu orang. Sedangkan pada Minggu (14/4) jumlah kunjungan berada di angka 110 ribu wisatawan.
Untuk masa libur Idul Fitri 1445 Hijriah, Taman Margasatwa Ragunan telah menetapkan selama 10 hari dan diperkirakan jumlah pengunjung dapat menembus 800 ribu orang.
"Masa libur Lebaran kami tetapkan sampai 21 April, dengan jumlah kunjungan ditargetkan mencapai 800 ribu orang," katanya.
Baca juga: Pengunjung Ragunan nikmati piknik sebagai momen kumpul keluarga
Baca juga: Taman Margasatwa Ragunan siapkan kantong parkir sambut libur Lebaran
Untuk menyambut wisatawan, Taman Margasatwa Ragunan sudah menyiapkan sarana dan prasarana penunjang serta menugaskan lebih dari 1.000 orang dalam rangka melayani para wisatawan.
Penambahan petugas itu dalam rangka memberikan pelayanan lebih baik kepada para pengunjung pada momen libur Lebaran 2024, karena diprediksi pengunjung bisa meningkat dibandingkan tahun sebelumnya.
Pada Lebaran 2023 jumlah wisatawan yang mengunjungi Taman Margasatwa Ragunan mencapai 750 ribu orang. Sedangkan untuk tahun ini ditargetkan mencapai 800 ribu orang.
Untuk itu, pihaknya menambah petugas yang sudah diseleksi dengan ketat dan biasa membantu ketika musim libur Lebaran Idul Fitri.
"Kalau untuk jumlahnya diperkirakan lebih dari 1.000 orang yang bertugas selama libur Lebaran 2024 ini," tuturnya.
Pewarta: Khaerul Izan
Editor: Sri Muryono
Copyright © ANTARA 2024