Jakarta (ANTARA News) - Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) punya peluang untuk sukses di kancah internasional selama memiliki kualitas dan strategi tepat untuk menembus tantangan tersebut.

"UMKM di Indonesia berpotensi besar untuk menjadi merek terkemuka dunia, karena itulah kualitas dan kemampuan kompetitif harus ditingkatkan baik di pasar lokal maupun internasional," kata Managing Director Fortune PR Indira Abidin dalam keterangan pers yang diterima ANTARA News, Selasa.

Demi memaksimalkan daya saing UMKM Indonesia, Fortune PR berkolaborasi dengan BISA (Business Indonesia Singapore Association) menyediakan layanan kantor bersama dan solusi pemasaran luar negeri melalui Singapura bagi UMKM yang ingin melebarkan sayap ke pasar global demi menghadapi era Asean Economy Community (AEC) pada 2015.

Mereka memberikan pembekalan edukasi mengenai branding dan marketing agar UMKM Indonesia dapat bersaing di pasar lokal dan internasional.

"Singapura adalah pusat dagang di Asia Tenggara, sekaligus pintu gerbang menuju pasar mancanegara. Kami akan mendukung UMKM di Indonesia melalui keahlian dan layanan kami masing-masing," imbuh Pendiri BISA Stephanus Titus.

Pewarta: Nanien Yuniar
Editor: Desy Saputra
Copyright © ANTARA 2013