Kabupaten Bekasi (ANTARA) - Kepolisian Resor Metropolitan Bekasi memastikan Ruas Tol Cimanggis-Cibitung siap beroperasi secara fungsional untuk melayani pemudik sebagai salah satu jalur mudik Lebaran 2024.
Kapolres Metro Bekasi Komisaris Besar Twedi Aditya Bennyahdi mengatakan pihaknya telah melaksanakan pengecekan di Ruas Tol Cimanggis-Cibitung dan dinyatakan siap beroperasi secara fungsional.
"Jumat kemarin, saya turun langsung ke lapangan untuk memastikan bahwa pengguna jalan tol dapat merasa aman dan nyaman," kata Twedi di Cikarang, Sabtu.
Dia mengatakan kesiapan jalan Tol Cimanggis (Depok)-Cibitung (Kabupaten Bekasi) terlihat dari infrastruktur dan fasilitas penunjang lain.
Dirinya juga memberikan arahan kepada petugas yang bertugas di ruas tol tersebut agar selalu mengutamakan pelayanan yang ramah dan efisien kepada para pengguna jalan.
"Kami melakukan pengecekan terhadap kesiapan personel serta peralatan yang akan digunakan dalam menjaga keamanan dan kelancaran arus mudik 2024," katanya.
Twedi menekankan arti penting peran serta semua pihak dalam menjaga keamanan di jalan tol, terutama saat menghadapi arus mudik dan balik.
Upaya yang dilakukan ini diharapkan dapat memberikan rasa aman dan nyaman bagi semua pengguna jalan tol yang melintasi wilayah Kabupaten Bekasi sekaligus mendorong kesadaran akan penting keselamatan dalam berkendara.
"Kami berharap dapat memastikan bahwa semua infrastruktur dan personel yang terlibat dalam pengamanan jalan tol siap menjalankan tugasnya dengan baik. Keamanan dan keselamatan masyarakat adalah prioritas utama kami," demikian Kapolres.
Baca juga: Menko PMK cek fasilitas Bandara Banyuwangi untuk kesiapan arus mudik
Baca juga: Penderita ginjal disarankan konsultasi sebelum minum obat antimabuk
Baca juga: Dokter ingatkan pemudik cukupi konsumsi cairan selama perjalanan
Pewarta: Pradita Kurniawan Syah
Editor: Biqwanto Situmorang
Copyright © ANTARA 2024