Jakarta (ANTARA) - Boygroup K-Pop TVXQ yang dijuluki sebagai “Raja K-Pop” menyatakan telah mempersiapkan sejumlah pertunjukan yang luar biasa untuk konser mereka yang berjudul "2024 TVXQ! CONCERT 20&2 JAKARTA".
“Kami sudah mempersiapkan banyak penampilan spesial untuk kalian. Jangan sampai melewatkan momen spesial ini bersama kami!” kata Changmin dalam video singkat yang diunggah di akun Instagram resmi promotor @mecimapro pada Selasa (26/3) lalu.
Max Changmin atau yang lebih akrab disapa Changmin, mengaku sudah tidak sabar bertemu dengan Cassiopeia, sebutan bagi penggemar TVXQ karena sudah lama tidak menggelar konser tunggal di Indonesia.
Baca juga: Harga tiket konser TVXQ 2024 Jakarta dirilis, cek selengkapnya
Baca juga: TVXQ akhiri rehat 5 tahun lewat "Rebel"
Hal yang sama juga diakui oleh U-Know Yunho atau Yunho. Ia mengatakan setelah lima tahun lamanya, mereka telah siap menyapa penggemar untuk bersenang-senang bersama.
“Kalian pasti merindukan kami bukan? Ayo bertemu pada hari Sabtu, 20 April 2024 di acara Di acara 2024 TVXQ! CONCERT 20&2 JAKARTA ! Apa kalian sudah siap untuk bersenang-senang bersama kami?” tanya Yunho.
Dalam video tersebut, Yunho meminta penggemar untuk menantikan pertunjukan yang telah mereka siapkan.
Ia juga meminta agar penggemar tidak melewatkan konser tersebut agar bisa berkumpul bersama-sama menyanyikan sejumlah lagu hit mereka.
“Halo kami TVXQ, Cassiopeia ayo kita bertemu! Sampai jumpa!” kata kedua anggota dengan kompak.
TVXQ bakal menggelar sebuah konser bertajuk "2024 TVXQ! CONCERT 20&2 JAKARTA" yang akan digelar di Hall 5 ICE BSD City, Tangerang pada tanggal 20 April 2024 mendatang. Menurut informasi dari promotor, konser tersebut akan dimulai pada pukul 15.00 WIB.
Tiketnya sendiri dapat dibeli dengan rentang harga Rp1,4 juta sampai Rp3,5 juta sesuai dengan kategori masing-masing.
Baca juga: TVXQ akan gelar tur Asia mulai Januari 2024
Baca juga: TVXQ akan rilis album dan konser untuk perayaan ulang tahun ke-20
Baca juga: Yunho TVXQ bersiap kembali lewat "Reality Show"
Pewarta: Hreeloita Dharma Shanti
Editor: Zita Meirina
Copyright © ANTARA 2024