"Bantuan ini adalah paket yang pertama dimana kami memfokuskan bantuan berupa makanan, selimut, generator dan alat komunikasi untuk korban bencana," kata Direktur Eksekutif AHA Centre Said Faisal setelah mengikuti rapat koordinasi bersama para pejabat negara-negara ASEAN yang ada di Jakarta, Selasa.
Diperkirakan bantuan akan sampai di Filipina minggu ini sementara menunggu koordinasi lebih lanjut dengan pemerintah Filipina.
Sementara itu Wakil Utusan Pemerintah Filipina untuk ASEAN Leonardo Caliboso menyatakan penghargaannya atas bantuan yang diberikan ASEAN melalui AHA Center.
"Fokus pemerintah Filipina saat ini adalah bagaimana memberikan suplai kebutuhan dasar bagi korban topan Haiyan seperti makanan, pakaian, tempat berlindung sementara dan listrik," katanya.
Menurut dia kesulitan yang dihadapi saat ini adalah bagaimana menyampaikan bantuan kemanusiaan ke wilayah terdampak terutama di kota Tacloban yang mengalami kerusakan serius akibat diterjang topan Haiyan. Akses jalan masih sulit ditembus akibat terhalang sisa-sisa bangunan runtuh dan jasad korban meninggal.
Hingga saat ini seluruh bantuan kemanusiaan dipusatkan di kota Cebu, dekat Tacloban. Semua bantuan dibawa dengan helikopter ke wilayah terdampak.
Berdasarkan data terakhir 255 orang di kota Tacloban dipastikan meninggal akibat topan Haiyan. Perkiraan kerugian masih dalam penghitungan tapi bencana alam ini mengakibatkan kerugian bagi sekitar 9 juta orang yang tinggal di wilayah terdampak.
Pewarta: Amie Fenia Arimbi
Editor: Desy Saputra
Copyright © ANTARA 2013