Dari Januari hingga Februari, logistik untuk sosial naik 5,9 persen secara tahunan (year on year/yoy) dari harga pembanding, menjadi 55,4 triliun yuan (1 yuan = Rp2.196) atau sekitar 7,81 triliun dolar AS (1 dolar AS = Rp15.873)
Beijing (ANTARA) - Sektor logistik China mencatat pertumbuhan pada dua bulan pertama pada 2024, menurut sebuah laporan industri.
Dari Januari hingga Februari, logistik untuk sosial naik 5,9 persen secara tahunan (year on year/yoy) dari harga pembanding, menjadi 55,4 triliun yuan (1 yuan = Rp2.196) atau sekitar 7,81 triliun dolar AS (1 dolar AS = Rp15.873), menurut Federasi Logistik dan Pembelian China (China Federation of Logistics and Purchasing/CFLP).
Tingkat pertumbuhan ini lebih tinggi tiga poin persentase dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu, yang menunjukkan bahwa sektor logistik China mulai mengalami peningkatan, kata federasi tersebut.
Jika diperinci, logistik untuk produk industri mencatat pemulihan stabil sementara logistik untuk barang impor dan konsumsi penduduk bertumbuh relatif cepat.
Dalam dua bulan pertama 2024, pendapatan sektor tersebut mencapai 1,8 triliun yuan, naik 5,6 persen secara tahunan (year on year/yoy).
Pewarta: Xinhua
Editor: Indra Arief Pribadi
Copyright © ANTARA 2024