Batam (ANTARA News) - Fatin Sidqia Lubis dan Ustadz Subhi Al Bukhari memeriahkan peringatan Kemilai 1 Muharam 1435 Hijriyah di halaman Masjid Agung Kota Batam, Batam Centre, Senin malam.

Juara X Factor Indonesia itu membawakan beberapa lagu dari singelnya serta lagu penyannyi dalam dan luar negeri seperti Diamonds yang dipopulerkan oleh Rihanna.

Menyesuaikan dengan tema acara Peringatan 1 Muharam 1435 Hijriyah, Fatin juga membawakan beberapa lagu-lagu bertemakan Islam.

Fatin yang tampil menggenakan dress putih nampak sesekali terengah saat membawakan lagu-lagu dihadapan penggemar yang didominasi wanita muda.

"Sebenarnnya lagi serak, tapi tak apa-apa. Maaf ya," ucap Fatin.

Meski demikian, tidak mengurangi aksi panggung yang terus memukau penggemarnya hingga ia menyelesaikan enam lagu.

Sementara itu, Ustadz Subhi Al Bukhari yang tampil sebelumnya menyampaikan tausiyah mengenai kebesaran ampunan Allah pada umat-Nya.

Allah, kata dia, selalu memaafkan seluruh umat-Nya sebesar apa pun dosa yang telah diperbuat bila mau bertaubat.

Wali Kota Batam, Ahmad Dahlan mengatakan acara Kemilau Muharam tersebut merupakan rangkain dari kegiatan ulang tahun Kota Batam yang diepringati setiap 18 Desember.

Berbagai acara, kata dia, sudah disiapkan oleh pemerintah kota yang akan ditutup dengan peringatan malam tahun baru 2014 di Dataran Engku Putri.
(KR-LNO/H-KWR)

Pewarta: Larno
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2013