Roma (ANTARA News) - Bek Andrea Ranocchia menjadi pemain Italia pertama yang mencetak gol bagi Inter Milan di Liga Italia musim ini, ketika mereka menang 3-0 atas tuan rumah Udinese pada Minggu.
Ranocchia mencetak gol melalui sepakan voli ke tiang jauh pada menit ke-29 setelah penyerang Argentina Rodrigo Palacio membawa tim tamu unggul melalui gol ketujuhnya di liga musim ini, lapor Reuters.
Rekan senegara Palacio, Ricardo Alvarez, melengkapi kemenangan Inter pada fase akhir pertandingan.
Inter telah mencetak 27 gol di Liga Italia musim ini. Sebanyak 23 gol disumbangkan oleh kontingen Amerika Selatan, gelandang Jepang Yuto Nagatomo telah mencetak dua gol, dan satu gol dari pemain Aljazair Saphir Taider.
Domenico Berardi menorehkan trigol, termasuk dua penalti, untuk membuat Sassuolo menang 4-3 di markas Sampdoria, sedangkan masalah-masalah Lazio berlanjut dengan kekalahan kandang mengejutkan 0-2 dari Genoa.
Inter berada di peringkat keempat dengan 22 angka dari 11 pertandingan. Mereka tertinggal enam angka dari Napoli dan Juventus, dan unggul selisih gol atas Hellas Verona, yang mengalahkan Cagliari dengan skor 2-1.
Penerjemah: A Rauf Andar Adipati
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2013