Palembang (ANTARA News) - Kamar Dagang dan Industri Indonesia merasa optimistis dengan adanya kemudahan berusaha yang diberikan pemerintah akan memacu para wirausahawan.
Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia Suryo Bambang Sulisto kepada wartawan di Palembang, Sabtu mengatakan, dengan adanya paket kebijakan kemudahan berusaha akan mendorong munculnya semangat berusaha.
Kadin menyambut baik bila kebijakan kemudahan berusaha yang akan diberlakukan pada 2014, kata Suryo pada Rapimnas Kadin di Palembang tersebut.
Maenurut dia, hal tersebut dapat mengakomodir keinginan masyarakat yang akan berusaha, sehingga usaha kecil dan menengah (UKM) semakin bertambah serta meningkatkan perekonomian masyarakat.
Hal ini karena UKM mampu berkontribusi secara positif dalam perekonomian Indonesia, terutama saat menghadapi tantangan seperti krisis pada 2008.
Dia berpendapat, perekonomian dunia masih akan menghadapi tantangan yang berat dan akan berlanjut hingga 2014.
Kondisi global tersebut dapat menjadikan pondasi ekonomi di Indonesia juga akan berpengaruh.
Namun, walaupun demikian, Indonesia masih merupakan negara yang menarik untuk berinvestasi.
Penanaman modal dalam negeri masih menunjukan peningkatan, namun daya saing masih menjadi permasalahan bagi pengusaha sehingga mutunya perlu terus ditingkatkan.
Sehubungan itu dengan adanya kemudahan berusaha diharapkan perekonomian di Indonesia semakin berkembang, tambah dia.
(U005/M033)
Pewarta: Ujang Idrus
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2013