Surabaya (ANTARA News) - Puncak demonstrasi buruh di Surabaya akan berlangsung hari ini di sekitar Gedung Negara Grahadi Jalan Gubernur Suryo.

"Ribuan buruh dari berbagai daerah akan berkumpul dan menyampaikan tuntutannya di depan Gedung Grahadi," ujar juru bicara Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI) Jawa Timur, Jamaludin lewat ponselnya.

Dia mengemukakan para buruh menuntut kenaikan upah minimum kabupaten/kota (UMK) 2014.

Jamaludin mengemukakan puncak aksi diperkirakan hari ini karena Gubernur Jawa Timur Soekarwo berencana menjawab tuntutan para buruh.

Unjuk rasa oleh para buruh di Jawa Timur digelar sejak Senin (28/10). Hanya saja, massa tidak berkumpul di satu titik untuk menyampaikan aspirasinya, melainkan di beberapa lokasi.

"Tuntutannya mayoritas sama, yakni kenaikan UMK 2014. Selain itu juga pemberlakukan pemberlakuan Upah Minimum Sektoral Kota/Kabupaten (UMSK). Dan ketiga adalah penghapusan sistem alih daya," kata dia.

Pewarta: Fiqih Arfani
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2013