Jakarta (ANTARA News) - Ketua Umum Musyawarah Kekeluargaan Gotong Royong (MKGR) Priyo Budi Santoso mengaku prihatin dengan kehidupan berbangsa dan bernegara pascareformasi.
Priyo mengungkapkan hal itu ketika berkunjung ke kediaman Try Sutrisno di Jakarta, Senin, sekaligus bersilahturahim dengan mantan wakil presiden tersebut.
"Ormas MKGR secara khusus berkunjung ke Pak Try Sutrisno untuk mendapatkan prespektif yang utuh terhadap situasi sosial politik kita sekarang ini, terutama amandemen UUD 45," kata Priyo.
"Dengan reformasi, demokrasi kita peroleh dan dipraktikkan. Tapi dalam pelaksanaannya kemudian ada cost sosial yang dibayar negeri ini, yakni gesekan masyarakat yang semakin membuncah dan kemudian masyarakat kita gampang marah dengan masalah sepele, nilai-nilai gotong royonng, nilai persatuan dan lain sebagainya semakin terkikis."
Mencermati kondisi itu, MKGR berinisiatif akan menggelar road show ke tokoh-tokoh nasional seperti mantan presiden RI, BJ Habibie, Megawati Soekarnoputri, mantan wakil presiden, Amir Hamzah, juga Jusuf Kalla.
"MKGR kuatir kalau ini terjadi terus dan kalau dibiarkan, dikuatirkan akan terjadi ekses yang akan meruntuhkan rumah kebangsaan kita. Bhinneka Tunggal Ika menjadi semakin mahal hari ini justru ketika demokrasi kita lakukan," kata wakil kedua DPR itu.
Dia menambahkan, apa yang disampaikan Try Sutrisno sudah sangat pas dengan keprihatinan MKGR saat ini.
"Apa yang disampaikan Pak Try sangat sama dengan MKGR, nyambung dengan MKGR dan kita berkomitmen bersama-sama berikhtiar bersama sehingga nilai-nilai luhur bangsa kita, seperti gotong royong, tenggang rasa dapat dipertahankan," kata dia
Dia menambahkan, nilai-nilau nasionalisme yang mulai luntur saat menjalankan demokrasi, mestimya berkaca pada pejuang-pejuang kita yang hebat. "Sumpah pemuda merupakan modal bagi kita sehingga berdiri tegak dan dihormati oleh bangsa lain. Sumpah pemuda memberi inspirasi bahwa sesungguhnya kita ini adalah negara besar dan dihormati bangsa lain."
Kedatangan Priyo bersama beberapa pengurus DPP MKGR ke rumah Try Sutrisno juga berkaitan dengan rencana digelarnya Rapat Kerja Nasional (MKGR) dalam waktu nanti.
Pewarta: Zul Sikumbang
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2013