Jakarta (ANTARA News) - Suatu perkelahian menyebabkan tewasnya anggota Brimob Brigadir M Syarif Mappa di Jalan Tanjung Barat, Pejaten Timur, Minggu malam.

"Korban yang beralamat di Asrama Brimob Kedung Halang mengalami luka bacok di punggung kanan robek 10 centimeter dan luka bacok di dada kanan robek 10 centimeter," kata Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Kombes Rikwanto di Jakarta, Senin.

Dari keterangan para saksi, polisi mendapatkan informasi pelaku pembacokan tersebut memiliki ciri-ciri rambut cepak lurus, tangan kanan luka lecet, badan sedang, kulit sawo matang serta mengenakan baju kaos warna abu-abu dan celana hitam.

"Sebelum kejadian pembacokan, korban berkelahi di seberang depan kantor Koramil Pasar Minggu, Jalan Tanjung Barat. Setelah berkelahi, korban berjalan dan sempat duduk-duduk di trotoar depan penjual buah di dekat eks-Apotik Sari Sakti," jelas Rikwanto.

Saat itu, korban yang duduk-duduk di dekat saksi Jainuri dan meminta tolong serta bertanya lokasi kantor polisi terdekat.

Korban juga memperkenalkan diri sebagai anggota Brimob. Jainuri yang ditanya kemudian menunjuk arah kantor Polsek Metro Pasar Minggu.

Setelah itu, korban berjalan sekitar 10 meter namun kemudian jatuh. Saksi kemudian melapor ke Polsek tersebut. Petugas yang datang melihat korban telah meninggal dan jenazahnya dibawa ke Rumah Sakit Polri Kramat Jati.

Pewarta: Dewanto Samodro
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2013