Yang saya terenyuh dan sesalkan, sekarang tempat ini mau diapain, "

Jakarta (ANTARA News) - Mantan Menpora Adhyaksa Dault prihatin proyek Pusat Pendidikan Pelatihan dan Sekolah Olah Raga Nasional di Hambalang, Bogor, terbengkalai setelah terungkapnya kasus korupsi proyek tersebut.

"Yang saya terenyuh dan sesalkan, sekarang tempat ini mau diapain, " kata Adhyaksa yang dihubungi ANTARA News dari Jakarta, Minggu.

Adhayksa mengatakan proyek tersebut dikerjakan di lahan seluas 32 hektare dan sudah mempunyai sertifikat. Selain itu juga sudah dikeluarkan dana sebesar Rp600 miliar.

"Jangan dibiarkan. Uang sudah banyak. Ini yang membuat saya sedih," katanya.

Pemerintah, kata mantan ketua umum Komite Nasional Pemuda Indonesia ini, harus turun tangan.

Menpora bersama Menko Kesra, kata Adhyaksa, harus turun tangan. Mereka harus melaporkan ke Presiden mengenai kondisi proyek Hambalang dan upaya untuk menyelamatkannya.

Pada kesempatan itu, Adhyaksa juga mengharapakan agar kasus Hambalang ini cepat selesai.(*)

Pewarta: Unggul Tri Ratomo
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2013